GUNDIH, PERHUTANI (23/12/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Gundih menyerahkan dana Program Kemitraan sebesar Rp 100 juta kepada 9 mitra binaan bertempat di Ruang Konferensi Kantor KPH Gundih, Selasa (22/12).

Administratur KPH Gundih, Agus Priantono usai menyerahkan bantuan kepada masing-masing mitra mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka implementasi tanggung jawab Perum Perhutani selain dalam mengelola hutan, juga turut mensejahterakan masyarakat sekitar hutan.

“Tahun ini Perhutani KPH Gundih memberikan pinjaman modal masing-masing berkisar antara Rp 5-15 juta kepada 9 mitra binaan dengan bunga sangat ringan. Ini sudah yang ketiga kalinya setelah sebelumnya menyerahkan bantuan modal sebesar Rp 220 juta pada tahap kedua dan sebesar Rp 100 juta pada tahap pertama. Hingga total tahun 2020 ini KPH Gundih telah menggelontorkan sekitar Rp 320 juta kepada 20 mitra binaan,” jelas Agus.

Agus berharap pinjaman lunak ini digunakan sebaik-baiknya untuk mengembangkan usaha mikro kecil dan menengah yang dimiliki masing-masing mitra binaan.

“Meski bunga sangat ringan, mohon tidak terjadi keterlambatan dalam pembayaran angsuran, agar dana tersebut bisa diputar kembali untuk membantu mitra binaan yang lain. Semoga bantuan yang diterima dapat mendukung usaha masyarakat desa sekitar hutan agar lebih maju dan berkembang,” tambahnya.

Salah seorang mitra binaan asal Sulursari Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan, Tri Angraeni, mengaku senang dengan pinjaman modal yang diberikan oleh Perhutani KPH Gundih dan berharap dana tersebut dapat segera membantu mengembangkan usaha berupa Butik Pakaian miliknya.

“Saya senang bisa terpilih menjadi mitra binaan Perhutani KPH Gundih. Kedepan saya berharap dapat pinjaman modal yang lebih besar hingga dapat mengembangkan usaha yang lebih besar pula. Di masa pandemi, omset pendapatan agak menurun dibandingkan sebelum adanya wabah. Sehingga bantuan modal seperti ini sangat kami butuhkan untuk menopang biaya pemasaran,” tutur Tri. (Kom-PHT/Gdh/Bdi)

Editor : Ywn
Copyright©2020