BANDUNG, PERHUTANI (26/08/2021) | Dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, Perhutani bersama CV eMTe Highland Camp dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Alam Endah adakan evaluasi kerjasama pemanfaatan jasa lingkungan, bertempat di Wana Wisata eMTe Higland Resort Jalan Situ Patengan KM 8 Lebakmuncang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung pada Kamis (26/8).

Kegiatan tersebut dihadiri tim pengembangan bisnis dari Divisi Regional Jawa Barat dan Banten, tim pengembangan bisnis KPH Bandung Selatan serta Perencanaan Hutan Wilayah (PHW) III Bandung, perwakilan Cv eMTe Highland Camp dan LMDH Alam Endah.

Ketua tim pengembangan usaha kantor Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten, Dasep Supriatna mengatakan bahwa di masa pandemi Covid-19, semua bidang terkena imbas termasuk pariwisata.

“Semoga usai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) akan terjadi lonjakan pengunjung yang signifikan,” ujarnya.

Manajemen eMTe Highland Resort, H. Mamat Sumpena menjelaskan bahwa di wisata eMTe Highland Camp terdapat fasilitas atraksi Wahana Air, Sepeda Air, Perahu Angsa, Pemancingan, Flyng Fox, Penangkaran Rusa, Panahan, Camping Ground, Spot Selfie, ruang meeting room, gazebo, pondokan dan lain-lain.

Sementara itu Ketua LMDH Alam Endah, Wawan Hermawan mengatakan bahwa saat ini keberadaan eMTE Higland Camp sangat membantu warga sekitar karena bisa bekerjasama dengan baik.

“Selama eMTe Highland Camp beroperasi sesuai aturan regulasi yang ada dan bersinergi dengan LMDH berikut KUPS-nya, saya sangat mendukung,” pungkasnya. (Kom-Pht Bds/Yans)

Editor : Ywn

Copyright©2021