HUTAN PENDIDIKANMADIUN, PERHUTANI (29/4) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madiun mengembangkan dan melestarikan Hutan Pendidikan yang berlokasi di Dusun Sendanglawe Desa Ketandan Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun Petak 82 b RPH Sareng BKPH Dagangan KPH Madiun Divre Jawa Timur, seluas 3,7 Ha dengan Klas Hutan TJKL.

Administratur Perhutani Madiun, Widhi menyatakan Dasar pelaksanaan Program Wiyata Wanamerta ( Hutan Pendidikan) atas kesepakatan dan kerjasama antara Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun, dan Perhutani Madiun, Perhutani Saradan, Perhutani Lawu Ds dengan mendasari instruksi Bupati Madiun Nomor 3 tahun 2008, tentang Pelaksanaan Pendidikan Lingkungan Hidup di Kabupaten Madiun. Selain tanaman kehutanan kepuh, trembesi, dawung dan sengon pada lokasi hutan pendidikan tersebut juga ditanami jenis tanaman buah-buahan seperti durian, rambutan, blimbing, pete, mlinjo, sukun dan nangka.

Salah satu tujuan dari pada pelaksanaan Program Wiyata Wanamerta adalah menjadikan Pendidikan Lingkungan Hidup sebagai mata pelajaran Muatan Lokal ( Mulok) pada tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK dengan pemanfaatan lahan dalam kawasan hutan, sebagai obyek hutan pendidikan. (Kom-PHT /Mdn/Yudi).

Editor : Dadang K Rizal
Copyright ©2015