KEDU SELATAN, PERHUTANI (17/02/2023) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kedu Selatan peduli terhadap mitra kerjanya yang alami musibah dengan memberikan santunan asuransi. Kegiatan bertempat di kantor KPH Kedu Selatan, Kamis (16/02).

Pemberian santunan asuransi kerjasama dengan Amanah Githa, dihadiri Kepala Seksi Produksi dan Ekowisata Ayurani Prasetyo, Kepala Sub Seksi Sumber Daya Manusia dan Umum Moh Ambari beserta jajaran, mandor Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan Purworejo Sulis, serta ahli waris penerima santuan.

Administratur KPH Kedu Selatan Usep Rustandi diwakili Kepala Seksi Produksi dan Ekowisata Ayurani Prasetyo, menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya bapak Giman dan bapak Sutarman. “Terimakasih atas kontribusi almarhum kepada Perhutani khususnya dalam hal ini bidang penyadapan getah pinus di wilayah hutan KPH Kedu Selatan. Mudah-mudahan santunan ini bermanfaat bagi almarhum beserta keluarganya,” ujarnya.

Tidak lupa Ayurani juga minta dukungan Masyarakat Desa Hutan agar turut dalam menjaga hutan negara ini agar tetap lestari dan tetap memberikan manfaat berkelanjutan untuk kita semua.

Sementara itu, ahli waris dari bapak Giman, Sumiyati menyampaikan terimaksih atas kedulian Perhutani kepada keluarganya, Masyarakat Desa Hutan yang berprofesi sebagai penyadap. “Kami sangat terbantu dengan santunan ini. Kami berdo’a semoga Perhutani diberi kelancaran dalam menjalankan amanah sebagai pengelola Hutan sehingga kami MDH bisa turut mendapatkan manfaat ekonomi,” pungkasnya. (Kom-PHT/Kds/Rwi)

Editor : Aas

Copyright©2023