PUSLITBANG, PERHUTANI (18/8/2020) | Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Perhutani mengadakan Peresmian dan Pembukaan Pujasera (Pusat Jajanan Serba Ada) ‘Cafe Djati’ Puslitbang, bertempat di Kantor Puslitbang Perhutani Selasa (18/8).

Pada kesempatan tersebut turut hadir unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kasiman antara lain Camat, Danramil, Kapolsek. Peresmian dan pembukaan Pujasera Cafe Djati diawali dengan peresmian yang ditandai pemotongan pita oleh Kepala Puslitbang, Yahya Amin dilanjutkan pembukaan papan nama ‘Cafe Djati’ ditandai dengan penarikan kain tabir oleh Camat Kasiman, Agus P.

Kepala Puslitbang Perhutani mengucapkan selamat atas dibukanya ‘Cafe Djati’, “Kita nyatakan dibuka, semoga sukses  laris manis dan barokah”, ujar Yahya.

Yahya Amin menambahkan  semoga dengan adanya Cafe Djati, tidak hanya akan mengoptimalkan aset yang dimiliki Perhutani, namun juga dapat membantu ekonomi masyarakat Kasiman, Batokan, Sambeng, Sekaran dan sekitarnya. Menurutnya juga Cafe tersebut dibangun dengan tujuan untuk juga mengoptimalkan aset-aset yang ada di Puslitbang Perhutani.

Camat Kecamatan Kasiman, Agus P dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada teman-teman Puslitbang Perhutani, “Dengan adanya ‘Cafe Djati’ ini bisa meringankan beban kami, kami tidak harus menertibkan pedagang depot pinggir-pinggir jalan, dari sisi higienis lokasi kebersihan disini lebih terjamin dan nantinya memudahkan saat penerimaan tamu Kecamatan ketika ada jamuan tamu. Saya berharap Cafe berkembang menjadi Cafe and Resto Djati karena masih banyak fasilitas Puslitbang yang masih bisa dimanfaatkan lebih optimal,” pungkas Agus.

Para pedagang depot Pujasera makanan dan minuman tersebut berasal dari masyarakat sekitar Puslitbang Perhutani, diantaranya dari Desa Batokan, Desa Sekaran, Desa Kasiman dan Desa Sambeng. Pujasera menyediakan berbagai jajanan makanan dan minuman antara lain nasi soto ayam, nasi krawu, nasi goreng jagung, nasi goreng bersa, nasi ayam sambalan dan menu makanan khas lainnya. (Kom-PHT/Puslitbang/HRT)

Editor : Ywn

Copyright©2020