TASIKMALAYA PERHUTANI (28/11/18) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Tasikmalaya salurkan bantuan uang tunai bagi korban bencana alam yang menimpa warga Kecamatan Culamega dan Cipatujah di kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tasikmalaya, Senin (26/11).
Bantuan diserahkan oleh Administratur KPH Tasikmalaya Dedi Supriadi dan diterima oleh Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tasikmalaya Ria Hernawan
Dedi Supriadi menyampaikan duka cita atas bencana banjir dan longsor yang menimpa wilayah Kecamatan Culamega  dan Cipatujah.
“Mohon jangan dilihat dari besar kecilnya bantuan yang kami berikan, bantuan ini berasal dari dana Bina Lingkungan Perhutani Divisi Regional Jawa Barat, semoga bermanfaat untuk meringankan perbaikan rumah yang rusak dan dapat memperbaikan kembali infrastuktur yang terkena dampak”
Ria Hernawan menyampaikan terima kasih atas kepedulian Perhutani dalam meringankan beban warga, bantuan tersebut nantinya akan di salurkan pada warga yang terdampak pasca bencana alam tersebut.
“Seperti diberitakan sebelumnya, bencana banjir dan longsor diakibatkan hujan deras di Kabupaten Tasikmalaya terjadi sejak Senin (5/11) sore. Banjir berasal dari luapan Sungai Pasanggrahan yang terjadi pada keesokan harinya dan melanda warga Kecamatan Culamega dan Cipatujah. Jembatan Pesanggrahan yang menghubungkan Ciandum, Ciheras, Pameutingan, Cipanas, dan Sukahurip roboh sepanjang 70 meter,” lengkap Ria. (Kom-PHT/Tsk/Ags)
 
Editor : Ywn
Copyright©2018