SARADAN, PERHUTANI (2/4/2024) | Pada momentum peringatan hari ulang tahun (HUT) Perhutani ke-63 dan HUT Ikatan Isteri Karyawan (IIK) Perhutani ke-4, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Saradan menggelar kegiatan buka puasa bersama dan menyantuni anak Yatim dari Panti Asuhan Siti Hajar Kota Madiun di aula Kantor KPH Saradan, Senin (01/04).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala KPH Saradan Wisik Sugiarto, segenap Wakil Kepala KPH Saradan, Segenap Kepala Seksi (Kasi), dan diikuti oleh segenap Kepala Sub Seksi (KSS) bersama staf kantor Perhutani KPH Saradan, segenap Asper/KBKPH beserta perwakilan Kepala Resort Pemangkuan Hutan (KRPH), dan Ketua IIK Perhutani Cabang Saradan beserta pengurus dan anggotanya.

Dalam sambutannya, Wisik Sugiarto mengatakan,”Sebagai rasa syukur kepala Allah SWT, hari ini kita memperingati HUT Perhutani yang ke 63 sekaligus memperingati hari jadi IIK Perhutani yang ke-4 dengan menggelar acara pengajian bersama Uztad Miftakhul Huda dari Madiun diteruskan do’a bersama, menyantuni anak Yatim, dan diakhiri buka puasa bersama di aula kantor Perhutani KPH Saradan”, kata Wisik Sugiarto.

Menyampaikan pesan dari Direktur Utama (Dirut) Perhutani Wahyu Kuncoro, Wisik Sugiarto menyampaikan apresiasinya kepada seluruh rekan-rekan insan Perhutani untuk setiap usaha, pengorbanan, dedikasi, semangat, dan etos kerja yang dicurahkan untuk kemajuan Perusahaan. Ia menyebutkan pada tahun 2024 ini, Perhutani mempunyai 10 Project Strategi yang merupakan kelanjutan dari tahun-tahun sebelumnya sesuai amanah RJPP 2022-2024 sebagai penguatan dan upaya untuk mengejar pendapatan Perusahaan yang meningkat dari tahun lalu.

Di tempat yang sama, Uztad Miftakhul Huda dalam tauziyahnya menyampaikan,”Saya ucapkan syukur Alhamdullillah bahwa sekarang ini banyak sekali orang-orang yang mau memperhatikan anak-anak Yatim, khususnya kita yang berada disini. Ketika kita menyantuni anak Yatim dan mengusap atau mengelus kepalanya maka setiap helai rambut itu semua bernilai kebaikan dimata Allah SWT.

”Dengan menyantuni anak Yatim, Allah SWT akan memberikan rejeki yang tidak terduga dan tidak bisa kita telaah dari mana asalnya. Bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum yang luar biasa karena semua ibadah yang kita lakukan baik itu sholat, puasa, berdo’a, sodaqoh, dan sebagainya kita yakin bahwa semuanya akan diterima dan dilipat gandakan oleh Allah SWT”, tambah Uztad Miftakhul Huda. (Kom-PHT/Srd/Swn).

Editor : Lra
Copyright©2024