SARADAN, PERHUTANI (23/01/2026) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Saradan menerima kunjungan Tim Kantor Jasa Penilai Publik (KJPP) dalam rangka penilaian aset biologis di wilayah kerja KPH Saradan, Jumat (23/01). Kegiatan dilaksanakan di areal tebangan A2 Petak 77B, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Gemarang, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Wilangan Selatan, serta pada aset rumah dinas Wakil Administratur Saradan Selatan.

Administratur Perhutani KPH Saradan, Wisik Sugiarto, menyampaikan bahwa Perhutani mendukung penuh kegiatan penilaian aset sebagai bagian dari verifikasi dan evaluasi pengelolaan aset perusahaan berbasis kondisi aktual di lapangan. Menurutnya, data hasil penilaian diharapkan akurat dan dapat dipertanggungjawabkan sebagai dasar pengelolaan aset ke depan.

Sementara itu, perwakilan KJPP, Riki, mengapresiasi dukungan Perhutani KPH Saradan dalam penyediaan data dan akses lokasi. Ia menjelaskan bahwa kegiatan lapangan dilakukan untuk mencocokkan data administratif dengan kondisi fisik di lapangan guna memastikan validitas hasil penilaian aset. (Kom-PHT/Srd/Sam)

Editor: Lra
Copyright ©️ 2026