TELAWA, PERHUTANI (14/8/2018) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Telawa menggandeng Kepramukaan Kwartir Ranting (kwaran) 06 Juwangi Kwartir Cabang (kwarcab) Boyolali untuk mengadakan peringatan HUT Pramuka ke-57 di Wana Wisata Bukit Pelangi, Kecamatan Juwangi Kabupaten Boyolali, Selasa (14/8).
Dalam acara Peringatan HUT Pramuka yang ke-57 tingkat Kwaran 06 Juwangi dihadiri oleh Kak Sugeng Bowo Leksono selaku Ketua Harian Saka Wana Bakti Kwarcab 09 Boyolali dan pada kesempatan itu di daulat sebagai Pembina Upacara Renungan dan Ulang Janji.
Suasana yang hening, sejuk, nyaman dengan sinar rembulan yang temaram di Bukit Pelangi pada malam hari menambah kekhidmatan dalam kegiatan Upacara Renungan dan ulang janji, peserta yang hadir dan mengikuti kegiatan tersebut berasal dari anggota Saka Wana Bakti Kwarcab 09 Boyolali pangkalan KPH Telawa, Kwaran 06 Juwangi, Pembina Gugus Depan se Kwaran Juwangi dan penegak Se Kwaran Juwangi yang berasal dari Beberapa Gugus Depan yang ada di Kwaran 06 Juwangi. Setelah kegiatan Upacara Renungan dan Ulang Janji selesai di laksanakan kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah.
Dalam kesempatan itu Suparno selaku KaKwaran 06 Juwangi meminta supaya Wana Wisata Bukit Pelangi KPH Telawa dengan segala fasilitas yang ada dapat dijadikan Bumi Perkemahan yang ada di Wilayah Kecamatan Juwangi.
“Bila perlu dan semoga Wana Wisata Bukit Pelangi ini menjadi bumi perkemahan tingkat kwartir cabang, kwartir daerah dan Kwartir Nasional”, Ujarnya.
Administratur/KKPH Telawa di wakili Wakil Administratur KPH Telawa Sugeng Bowo Leksono sangat menyambut positif dengan adanya kegiatan tersebut dan harapannya dengan adanya kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan terus menerus di Wana Wisata Bukit Pelangi KPH Telawa dapat menjadikan tempat ini semakin dikenal dan menjadi tujuan wisata alam dan ekosistem unggulan. (Kom-PHT-Tlw/BW)
Editor: Ywn
Copyright©2018