MANTINGAN, PERHUTANI (08/04/2025) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mantingan melakukan koordinasi intensif dengan Polisi Sektor (Polsek) Bulu terkait keamanan pengunjung Wana Wisata Kartini yang berada di Jl. Raya Blora – Rembang, Ngepos, Mantingan, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, Minggu (06/04).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Seksi Produksi dan Agrowisata Sunyoto beserta dua orang petugas Wana Wisata, Kepala Polsek Bulu IPTU Wargo Susilo beserta anggota.
Dalam pertemuan tersebut, Administratur KPH Mantingan melalui Kepala Seksi Produksi dan Agrowisata, Sunyoto menyampaikan terimakasih kepada jajaran Polsek Bulu yang selalu mendukung dan memberikan bantuan keamanan di areal Wana Wisata Kartini Mantingan dimasa libur lebaran Idul Fitri 1446 H.
“Alhamdulillah dalam menghadapi pengunjung di momen libur lebaran tahun ini, petugas Wana Wisata merasa terbantu berkat adanya jajaran petugas dari Polsek Bulu. Sehingga kegiatan berwisata di Wana Wisata Kartini Mantingan berjalan dengan lancar tanpa ada kendala atau gangguan sedikitpun,” ujarnya.
Kapolsek Bulu, IPTU Wargo Susilo menyampaikan pihaknya selalu berkomitmen akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat “Selama ini Perhutani selalu berkoordiansi dan bersinergi dengan jajaran Polsek Bulu. Kami berharap untuk kedepannya sinergitas antara Perhutani dengan Polri dapat memberikan manfaat untuk masyarakat secara luas,” pungkas AKP Wargo. (Kom-PHT/Mnt/Joy)
Editor: Tri
Copyright © 2025