IDXCHANNEL.COM (20/06/2022) | Proyek nature based solution (NBS) akan direalisasikan di sembilan lokasi atau kawasan hutan milik Perum Perhutani. Proyek ini akan digarap Sub Holding Power & Renewable Energy Pertamina (Pertamina NRE) dan Perhutani.

Tujuannya adalah untuk mengintensifkan kegiatan pelestarian hutan dan mengurangi pelepasan emisi gas rumah kaca dari sektor kehutanan, termasuk memberikan dampak positif bagi penyerapan emisi karbon dan keanekaragaman lingkungan.

CEO Pertamina NRE, Dannif Danusaputro, mencatat ke sembilan lokasi ini lebih lanjut akan dilakukan feasibility study (FS) untuk mengetahui kelayakan proyek, khususnya terkait dampak terhadap lingkungan serta sisi finansial maupun operasional.

“Sudah teridentifikasi sebanyak sembilan calon lokasi di wilayah kawasan hutan milik Perhutani Group yang akan menjadi objek dan lokasi dari project ini,” ungkap Dannif saat ditemui wartawan di kawasan Sentul, Bogor, Senin (20/6/2022).

NBS project pada di sembilan lokasi ini pun digadang-gadang mampu menghasilkan karbon kredit lebih dari 11,6 juta ton CO2 per tahun. Karena itu, skema bisnis yang tepat, proyek ini mampu menjadi bisnis baru yang memberikan nilai tambah pada kedua entitas.

Sebagai tahap awal pengerjaan proyek, Pertamina NRE dan Perhutani telah menyepakati kerja sama dengan dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) pada Desember 2021 lalu, kemudian ditindaklanjuti dengan serangkaian pengerjaan Pra-Feasibilty Study pada Februari-Mei 2022, dan dilanjutkan audiensi dengan KLHK pada 7 Juni 2022 serta konsultasi regulasi melalui Focus Group Discussion dengan KLHK pada 15 Juni 2022 lalu.

Kemudian, dilakukan Penandatanganan Head of Agreement (HoA) pada Senin pagi tadi. Dannif juga mematikan proyek NBS mendorong percepatan pencapaian Nationally Determined Contribution Indonesia pada 2030, hingga visi Net Zero Emission di lingkup Kementerian BUMN.

Adapun penggarapan NBS melalui skema reduced emission from deforestation and forest degradation (REDD). (TYO)

Sumber : idxchannel.com

Tanggal : 20 Juni 2022