BONDOWOSO, PERHUTANI (15/12/2022) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bondowoso bersama lembaga terkait, Komando Distrik Militer (Kodim) 0822 Bondowoso dan masyarakat sekitar, menggelar apel siaga dalam rangka program rehabilitasi lahan dan hutan, tidak kurang 1296 plances jenis pinus, mahono, dan sengon laut ditanam di hutan lindung blok Gunung Suket, wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Blawan, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Sukosari, Bondowoso, Kamis (15/12).

Administratur Perhutani Bondowoso Andi Adrian Hidayat menyambut baik dan berterimakasih pada jajaran Kodim 0822 Bondowoso atas partisipasinya dalam melestarikan sumberdaya hutan, katanya.

“Mulai detik ini, tidak boleh ada kegiatan tanaman pertanian dalam kawasan hutan lindung dan sesuai komitmen antara Perhutani bersama Kodim, Polres dan Kejaksaan Bondowoso, maka akan dilakukan tindakan penertiban jika terbukti masih ada masyarakat yang melakukan pelanggaran,” katanya.

“Kawasan hutan lindung hanya dapat dilakukan pemanfaatan dari jasa lingkungan dengan mekanisme Kerjasama seperti tanaman buah-buahan MPTS  (Multi Purpose Tree Species/red), Kopi, dan wisata, jadi silahkan jika ada warga atau masyarakat yang berminat,” papar Andi.

“Mari kita saling menjaga hutan lindung yang kita direboisasi ini dan pastikan tidak ada lagi penggarapan tanaman pertanian, dengan demikian insyaallah hutan akan memberikan fungsi dan manfaat terbaik pada umat manusia, tutup Andi Andrian.

Terpisah, Perwira Seksi Teritorial Kodim 0822 Bondowoso Yonaidi mengingatkan, bahwa musibah banjir Ijen beberapa waktu lalu, hendaknya dapat dijadikan bahan renungan dan pelajaran tersendiri, agar kita semua dapat terhindar dari musibah yang disebabkan kemurkaan alam, mari kita jaga dan pelihara alam agar alam dapat bersahabat dan menjaga kita, tutupnya. (Kom-Pht/Bdo/Yul)

Editor : Uan
Copyright © 2022