2015-12-5-BWO-SOSIALISASI GPABONDOWOSO, PERHUTANI (5/12) | Perwakilan  20 sekolah  Kabupaten Situbondo dan Bondowoso, terdiri dari 8 (tujuh) Sekolah Menengah Pertama, 2 (dua) Madrasah Tsanawiyah, 5 (lima) Sekolah Menengah Atas, 2 (dua) Sekolah Menengah Kejuruan, 1 (satu) Madrasah Aliyah Negeri dan 2 (dua) Perguruan Tinggi mendapatkan sosialisasi  Perhutani Green Pen Award 3 yang dari Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bondowoso sejak November 2015 sampai Jumat (3/12/2015).
Kegiatan ke sekolah-sekolah tersebut selain memberikan informasi tentang kompetisi menulis tentang hutan dan lingkungan melalui Perhutani Green Pen Award ke 3,  sekaligus juga edukasi lingkungan kepada para siswa.
Para guru di sekolah-sekolah tersebut umumnya antusias untuk mendorong siswanya ikutserta, selain itu acara Perhutani Bondowoso ini menambah  pengetahuan tentang pentingnya hutan dan lingkungan. Bahkan muncul inisiatif para siswa untuk mengadakan program peduli lingkungan lainnya seperti penanaman pohon, peduli satwa liar dan membantu konservasi sumber mata air bersama Perhutani Bondowoso.
Lomba tahunan Perum Perhutani ini dapat diakses melalui situs www.perhutani.co.id (Kom-PHT/Bwo/Bwo)
Editor: Soe
copyright©2015