PURWAKARTA, PERHUTANI (31/05/2019) | Perum Perhutani selama ini lebih dikenal masyarakat luas sebagai perusahaan yang mengelola hutan di Pulau Jawa dan Madura. Perhutani di samping mengelola aspek produksi, aspek lingkungan ternyata juga mengelola aspek sosial. Kegiatan yang menyangkut aspek sosial seperti kegiatan belajar mengajar di Taman Kanak-kanak (TK) Tunas Rimba Perum Perhutani yang salah satunya berada di wilayah Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Purwakarta.

TK Tunas Rimba Perhutani KPH Purwakarta berdiri tahun 1976. Setiap tahun TK ini menerima 40 orang murid baru baik laki-laki maupun perempuan. Ada 5 ruang kelas yang penuh warna dan kreatifitas anak-anak. Ada 10 orang guru yang begitu telaten dalam mengajar para rimbawan cilik ini. Di halaman sekolah, terdapat ruang bermain yang melatih anak-anak untuk saling bersosialisasi dan berbagi dengan teman sebayanya. Tentuya hal ini cukup mengembirakan karena pendidikan anak usia dini merupakan proses pembentukan dan pendidikan mental yang ditanamkan sejak kecil sehingga nantinya diharapakan menjadi generasi yang sehat jiwa dan raganya.

Administratur KPH Purwakarta, Sukidi, mengemukakan Perhutani ikut berkontribusi dalam mendidik anak-anak usia dini untuk mencetak generasi yang unggul dan sebagai harapan bangsa. Ini juga diharapkan bisa membawa nama baik perusahaan (corporate image) di bidang kegiatan sosial, agar masyarakat ataupun stakeholder tidak hanya melihat Perhutani sebagai perusahaan produksi kayu dan lingkungan, sedangkan aspek sosial yang tidak kalah pentingnya belum dikenal luas masyarakat. (Kom-PHT/Pwk/Bdm)

 

Editor : Ywn
Copyright©2019