KUNINGAN PERHUTANI, (09/05/2023) Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Kuningan melakukan kunjungan ke Kantor Kejaksaan Negeri Kuningan dalam upaya untuk bersilaturahmi dan menjalin hubungan kerjasama bidang hukum khususnya Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) bertempat di Ruang Kerja Kepala Kejaksaan Negeri Kuningan pada Hari Senin (8/5).

Administratur KPH Kuningan Teguh Waluyo di dampingi Wakil Administratur KPH Kuningan Yana Yunara dan Pabin Polhut Mob Syamsudin diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kuningan Dudi Mulya Kusumah di dampingi Kasi Pidum Agung Hari Indrayudhatama.

Dalam kesempatanya Teguh Waluyo menyampaikan bahwa menjalin hubungan sinegritas dengan stakeholder sangat penting, salah satunya dengan Kajaksaan Negeri Kuningan karena kedepanya Perhutani akan membutuhkan bantuan dalam pengelolaan kawasan hutan di Kuningan khususnya.

“Agenda kunjungan ini merupakan silaturahmi dengan tujuan untuk menjalin kemitraan dan bersinegritas  dengan Kepala Kejaksaan Negeri Kuningan mengingat Perhutani dan Kejaksaan telah menanda tangani perpanjangan kerjasama bidang hukum Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) pada Tgl 1 Agusstus 2022.” Terangnya.

Sementara itu Kepala Kejaksaan Dudi Mulya Kusumah mengucapkan terima kasih kepada jajaran Perhutani yang telah bekerjasama dengan Pihaknya, harapanya kedepan hubungan antara kedua belah pihak terjalin dengan baik.

” Kami Ucapkan Terima kasih kepada pihak Perhutani atas kunjungannya sekaligus atas kerjasama yang telah terjalin. Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat bermanfaat baik dari segi keamanannya maupun dalam melestarikan hutan, khususnya di wilayah kawasan hutan yang ada di Kabupaten Kuningan.’ Ungkapnya(Kom-PHT/Kng/Ddi).