BANDUNG, PERHUTANI (16/10/2025) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Selatan menjadi salah satu lokasi khusus (lokus) di Kota Bandung yang mengikuti kegiatan Verifikasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Perkantoran tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Bandung, pada Rabu (15/10).

Kegiatan verifikasi tersebut dihadiri oleh Administratur KPH Bandung Selatan Lily Kurnia Asih beserta jajaran, Eka Ari Nuryanti dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, Putriana dari Dinas Kesehatan Kota Bandung, pembina dari Puskesmas A. Yani Kota Bandung, serta Lurah Kacapiring Aden Solihin.

Dalam kesempatan itu, Lily Kurnia Asih menjelaskan bahwa kantor Perhutani Bandung Selatan secara administratif berada di Kota Bandung, namun wilayah kerjanya meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Meskipun bangunan kantor merupakan gedung lama, namun pemeliharaan terus dilakukan agar tetap nyaman dan aman digunakan. Ia menegaskan bahwa manajemen Perhutani Bandung Selatan berkomitmen menjaga kesehatan dan keselamatan karyawan agar tetap produktif, melalui berbagai upaya seperti peregangan rutin setiap hari pukul 14.00, larangan merokok di area kantor, serta kerja sama dengan Puskesmas A. Yani untuk pemeriksaan kesehatan berkala.

Lily menambahkan, dari sisi keamanan, kantor telah dilengkapi dengan APAR, CCTV, jalur evakuasi, titik kumpul, smoke detector, serta edukasi pengenalan bahaya di tempat kerja melalui program Environmental and Social Risk Assessment (ESRA). Berbagai upaya tersebut menjadikan Perhutani Bandung Selatan memenuhi syarat sebagai calon penerima Penghargaan K3 Perkantoran Tahun 2025 dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.

Sementara itu, Lurah Kacapiring Aden Solihin mengapresiasi penerapan K3 di Perhutani Bandung Selatan yang dinilai baik, termasuk saat masa pandemi Covid-19. Ia menilai, kantor Perhutani Bandung Selatan aktif dalam upaya sosialisasi dan pencegahan penyakit, serta merupakan salah satu bangunan heritage di wilayah Kelurahan Kacapiring, Kecamatan Batununggal. Aden berharap kantor tersebut dapat menjadi perwakilan Kota Bandung dalam ajang penghargaan tingkat provinsi di masa mendatang.

Dari pihak Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, Eka Ari Nuryanti menuturkan bahwa penerapan K3 penting diterapkan di perkantoran, khususnya bagi usia produktif. Ia menyebutkan bahwa hasil verifikasi ini menjadi bagian dari upaya meningkatkan kualitas lingkungan kerja di Kota Bandung secara menyeluruh. Ia juga mengingatkan bahwa dokumen dan pelaksanaan K3 harus terus dilengkapi agar manfaatnya dapat dirasakan secara nyata oleh seluruh pegawai dan instansi. (Kom-PHT/BDS/Uje)

Editor : EM
Copyright©2025