CIAMIS, PERHUTANI (06/01/2020) | Dalam rangka mempererat hubungan dengan stakeholder terkait antisipasi terjadinya bencana alam di lokasi wisata, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ciamis menggelar pertemuan dengan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Batu Cakra Darmacaang di lokasi Wisata Darmacaang, Desa Darmacaang wilayah Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ciamis, Senin (6/1).

Hadir dalam acara tersebut Administratur KPH Ciamis Jerry Purwo Nugroho, Komandan Regu (Danru) Polhutan Mobil Pajar beserta anggota, dan Ketua LMDH Batu Cakra Darmacaang Usman beserta anggota.

Administratur KPH Ciamis, Jerry Purwo Nugroho mengatakan datangnya musim penghujan kali ini memungkinkan potensi bencana alam sehingga perlu ada sinergitas semua pihak untuk mengantisipasi dan menekan potensi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Datangnya musim penghujan yang disertai angin kencang berpotensi menimbulkan pohon tumbang, banjir, dan tanah longsor khususnya di kawasan hutan. Oleh karena itu semua pihak perlu waspada dan mengantisipasinya. Tanggung jawab untuk mengantisipasi bencana di kawasan hutan ini bukan hanya di pundak Perhutani semata melainkan tanggung jawab bersama, sebab bila terjadi bencana hampir semua lapisan masyarakat yang akan terkena dampaknya. Selain melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, kami juga telah memasang papan himbauan di lokasi-lokasi yang kami anggap rawan, pembersihan saluran air dan mengadakan pembinaan  masyarakat, khususnya yang ada di wilayah sekitar hutan.” ungkapnya.

Langkah Perhutani Ciamis mendapat respon yang sangat baik sebagaimana diungkapkan Ketua LMDH Batu Cakra Darmacaang Usman.

“Langkah yang dilakukan Perhutani Ciamis dalam mengantisipasi bencana sangatlah positif. Sinergitas semua kalangan merupakan salah satu langkah nyata apabila terjadi bencana, apalagi dengan cuaca ekstrim seperti sekarang ini. Kami mendukung sepenuhnya dan kami siap 24 jam apabila terjadi bencana khususnya di wilayah Darmacaang,” ungkapnya. (Kom-PHT/Cms/Bun)

 

Editor : Ywn
Copyright©2019