SUKABUMI, PERHUTANI (13/09/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi bersama Kepolisian Sektor (Polsek) melakukan sosialisasi pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) pada masyarakat sekitar hutan, bertempat di Petak 2 a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Karang Bolong, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Jampang Kulon, pada hari Selasa (12/09).

Hadir dalam acara tersebut Adminsitratur KPH Sukabumi diwakilkan oleh Kepala BKPH Jampang Kulon Irpan Nul Muis beserta jajaran, Kepala Polsek Surade AKP Asep Sundana beserta anggota, Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Rimba Makmur Yusuf beserta anggota, dan masyarakat sekitar hutan.

Administratur KPH Sukabumi melalui Irpan menyampaikan bahwa pencegahan karhutla merupakan tanggung jawab bersama, sehingga diharapkan antar pihak bisa saling bersinergi dengan baik.

“Terima kasih banyak atas sinergi dan kepeduliannya dalam upaya pencegahan karhutla. Terutama bagi stakeholder dan masyarakat yang berdomisili di sekitar kawasan hutan. Pencegahan ini merupakan tanggung jawab kita bersama,” jelasnya.

Sementara itu, AKP Asep Sundana dalam sosialisasi tersebut menyampaikan bahwa pihaknya akan memberikan dukungan kepada Perum Perhutani KPH Sukabumi dalam menjaga keamanan hutan. Ia pun memberikan apresiasinya terhadap pelaksanaan sosialisasi oencegahan karhutla yang dilakukan oleh Perum Perhutani KPH Sukabumi kepada masyarakat sekitar hutan.

“Sosialisasi ini sangat penting untuk dilakukan karena kegiatan ini dapat memberikan kesadaran dan kepedulian masyarakat sekitar hutan untuk berkerjasama dalam pencegahan karhutla,” ungkapnya.

(Kom-PHT/SKB/HN)

Editor: YR

Copyright@2023