penanaman-di-wisata-atas-angin-copyBOJONEGORO, PERHUTANI (5/12/2016) | Administratur Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bojonegoro Erwin, Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Keling Kecamatan Sekar Kabupaten Bojonegoro, Didik, dan Muspika Kecamatan Sekar menanam bibit pohon di lokasi Wisata Negeri Atas Angin KPH Bojonegoro, diikuti masyarakat desa setempat pada Rabu (30/11)

Erwin mengatakan penanaman di lokasi wisata Negeri Atas Angin adalah untuk memperindah lokasi yang baru saja dibuka lima bulan lalu dengan memperbanyak pepohonan hijau agar menambah kesejukan udara, sehingga pengunjung betah berlama-lama tempat wisata tersebut.

Sementara Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Deling mengaku pembenahan akan terus dilakukan, seperti membuat gapura pintu masuk dan tulisan besar “Negeri Atas Angin. Saat ini sembilan  toilet dan sebuah mushalla sudah tersedia di areal wisata seluas  tujuh hektar tersebut. Akses jalan menuju lokasi telah diperbaiki pemerintah kabupaten Bojonegoro sehingga mempermudah pengunjung. (Kom-PHT/Bjn/Mkm)

Editor: soe

Copyright©2016