CIANJUR, PERHUTANI (30/11/2022) | Manajemen Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur meninjau rumah karyawan outsourcing saudara Eman (driver mobil dinas Wakil Administratur Cianjur Selatan) yang terdampak bencana gempa bumi, Rabu (30/11).

Administratur Cianjur Ahmad Rusliadi beserta jajaran meninjau rumah Sdr. Eman yang rusak berat akibat gempa bumi dengan skala 5,6 SR pada tanggal 21 November 2022.

Dalam kesempatan tersebut Ahmad Rusliadi menyampaikan dalam mensikapi hal yang terkait dengan bencana gempa bumi kita harus selalu waspada karena keadaan situasi dan kondisi sekarang sangat sulit untuk diprediksi karena sampai sekarang masih terjadi gempa susulan.

“Dengan adanya kejadian bencana gempa bumi ini kami berharap segenap jajaran terkait ikut terlibat dalam penanganan pasca gempa, sehingga  dengan melibatkan semua pihak diharapkan segalanya cepat dapat teratasi guna memberikan kelancaran semua pihak,” ujarnya.

Sementara itu Eman mengucapkan terima kasih kepada Perum Perhutani KPH Cianjur yang telah memberikan sumbangan baik fisik maupun finansial.

“Bantuan ini sangat bermanfaat bagi saya dan keluarga, bantuan ini akan kami pergunakan untuk memperbaiki tempat tinggal yang rusak,” pungkasnya. (Kom-PHT/Cjr/DR)

 

Editor : AGS
Copyright©2022