KUNINGAN PERHUTANI, (20/3/2024) Perhutani KPH (Kesatua pemangkuan hutan) Kuningan melaksanakan pendampingan kegiatan pengukuran batas tanah Masyarakat dengan tanah kawasan hutan bersama BPN Kabupaten Kuningan, Program PTSL ( Pendaptaran Tanah Ssistematis Lengkap ) yang berlokasi di Desa Cageur Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan pada Hari Selasa (19/3).

Acara tersebut di hadiri oleh.’ Kasi PPB (Perencanan dan Pengembangan Bisnis) Ahmad Juniarsa beserta Jajaran, KSS Ukur Deden  bersama Tim PHW IV Cirebon  Ketua Tim BPN Kabupaten Kuningan Agus Suprianto beserta Anggota 5 Orang, Camat Darma Rangga Apriatna, Kepala Desa Cageur Didi Muhadi, Ketua LMDH Desa Cageur Uus Heryana dan Masyarakat Desa sekitar Hutan.

Administratur/KKPH Kuningan Teguh Waluyo di tempat terpisah mengatakan.’ Bahwa Kami sangat mendukung sekali dengan adanya Program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap), adalah salah satu program pemerintah yang memudahkan masyarakat untuk mendapatkan sertifikat tanah secara gratis, sertifikat tersebut cukup penting bagi para pemilik tanah dan tujuan PTSL juga untuk menghindari sengketa serta perselisihan di kemudian hari.

Lebih lanjut Teguh menambahkan bahwa sebelumnya Kami sudah melaksanakan sosialisasi scara teknis dalam pelaksanaan program PTSL bersama Petugas BPN Kabupaten Kuningan kepada masyarakat.’ Ungkapnya.’

Camat Darma Rangga Apriatna menyampaikan.’ Terima kasih kepada pihak Perhutani yang telah hadir dan mengikuti pendampingan dalam acara pengecekan dan pengukuran  batas wilayah Administratif Desa dan Kawasan Hutan.

Kami beserta Jajaran Pemerintahan yang ada di Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan akan selalu siap bersama Perhutani dalam penegasan batas wilayah administratif desa sesuai aturan teknis dan administrasi yang telah di tetapkan.’Tuturnya.'(Kom-PHT/Kng/Ddi).