TUBAN, PERHUTANI (13/03/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Tuban mendukung kegiatan Perkemahan pelajar dari sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Sunan Kalijaga, MI Al Ikhlas, dan SDN 322 Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik dengan jumlah peserta sekitar 80 orang pelajar selama 2 hari di Hutan Mahoni, Lamongan (12/3).

Bertempat di Hutan Mahoni yang menjadi lahan hutan edukasi di kawasan hutan pada petak 86 wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Panceng Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kranji, pembukaan kegiatan perkemahan dihadiri Kepala Perhutani KPH  Tuban bayu Nugroho, Camat Panceng Muhamad Sampurno, Kepala Desa Prupuh, Pembina Saka Wanabakti KPH Tuban, dan Lembaga Perlindungan Anak Tuban selaku pengelola lokasi perkemahan.

Dalam sambutannya, Bayu Nugroho menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan agar dapat memberikan edukasi terkait manfaat hutan dan lingkungan kepada para pelajar sebagai generasi penerus yang akan menjadi pewaris hutan dan lingkungan selanjutnya.

“Perhutani mendukung semua kegiatan yang memberi dampak positif terhadap kelestarian hutan”, tuturnya.

Sementara itu, Muhamad Sampurno menyampaikan apresiasinya kepada Perhutani dan LPA karena sudah mendukung dan memfasilitasi kegiatan pelajar di wilayahnya. Melalui kegiatan tersebut, diharakan agar para siswa dapat menjadi lebih dekat dan peka dengan alam.

Selanjutnya, Rohman selaku Kepala Sekolah SDN 322 Panceng menyampaikan terima kasih kepada semua pihak karena kegiatan pelajar mengenal hutan dan lingkungan dapat terlaksana. Ia juga berterima kasih kepada Pembina Saka Wanabakti Tuban Agus Ruswana yang menambah wawasan dan pengetahuan para pelajar. (Kom-PHT/Tbn/Yuli).

Editor : Lra
Copyright©2024