BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (27/2/2024) | Dalam upaya meningkatkan perlindungan hutan dan kondusifitas lingkungan sekitar hutan, Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan melakukan qkunjungan koordinasi di Makodim 0825 Banyuwangi yang diterima langsung oleh Dandim 0825 Banyuwangi pada Selasa (27/2).

Pada kesempatannya, Kepala KPH Banyuwangi Selatan, Wahyu Dwi Hadmojo menyampaikan terima kasih kepada Kodim Banyuwangi atas sinergi dan kerjasamanya dalam dukungan penanganan keamanan hutan untuk menjaga kondusifitas lingkungan yang telah terjalin selama ini. Ia menambahkan bahwa sinergi dengan pihak TNI merupakan hal yang penting karena dengan baiknya jalinan komunikasi dengan TNI maka pihaknya dapat terbantu dalam kegiatan pengamanan hutan dan ketertiban masyarakat sekitar hutan.

Ia juga menyebutkan bahwa koordinasi dengan TNI dan masyarakat tersebut merupakan implementasi program sosial perusahaan, yakni pengelolaan hutan yang melibatkan masyarakat. Keterlibatan masyarakat dalam pengelolaan hutan diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selanjutnya, Eko Julianto Ramadhan menyampaikan terima kasih kepada Perhutani Banyuwangi Selatan atas sinergi dan kerjasama yang telah terjalin baik selama ini. Ia mnyebutkan bahwa pihaknya siap untuk turut membantu dan mendukung upaya pengamanan hutan. Ia menambahkan bahwa dengan terciptanya kondusifitas masyarakat maka akan mendukung kelancaran semua aspek dan program pembangunan yang sudah terencanakan.

“Ini merupakan tugas kita bersama untuk saling bersinergi dan bekerjasama dalam pelaksanaan pengamanan hutan. Kita dapat implementasikannya dengan meningkatkan koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi bersama”, pungkasnya. (Kom-PHT/Bws/Dik).

Editor : Lra
Copyright©2024