MOJOKERTO, PERHUTANI (28/03/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto menerima kunjungan kerja Tim Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Wilayah Nganjuk dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (monev) Uji Petik Semester II Tahun 2023, antara lain pekerjaan bidang persemaian, tanaman, pemeliharaan, teresan, dan produksi kayu non-kayu di wilayah KPH Mojokerto, Kamis (28/03).

Administratur KPH Mojokerto melalui Kepala Seksi Perencanaan dan Pengembangan Bisnis, Indah Handayani, mengapresiasi CDK Nganjuk atas kegiatan monev uji petik yang kali ke dua dilaksanakan tersebut. Ia menyampaikan bahwa tujuan dari Monev RTT yaitu untuk mengetahui sejauh mana RTT tersebut telah dijalankan dan untuk mengetahui kendala yang dihadapi serta mencari solusinya.

“Kegiatan uji petik ini bertujuan memberikan masukan tentang pengelolaan sumber daya hutan yang dilaksanakan Perum Perhutani selama tahun 2023. Perhutani KPH Mojokerto dan CDK Nganjuk selalu bersinergi dengan baik,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Seksi Pengendali Ekosistem Hutan CDK Wilayah Nganjuk, Suminta, menyampaikan terima kasih kepada Perhutani KPH Mojokerto yang telah menerima kunjungan mereka. Ia menyebutkan bahwa berdasarkan hasil realisasi, KPH Mojokerto pada Semester II Tahun 2023 telah sesuai dengan laporan realisasi RTT Semester II Tahun 2023.

Mewakili tim CDK Nganjuk, Suminta juga menyampaikan bahwa kegiatan Monev di wilayah Mojokerto berjalan dengan baik dan hasilnya juga telah sesuai dengan standar. Harapannya data yang telah diperoleh dari lapangan nantinya bisa digunakan untuk bahan kajian selanjutnya.

“Kami juga mengapresiasi kepada Perhutani KPH Mojokerto yang sudah berkontribusi kepada negara melalui Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) di sektor kehutanan. Kami harap agar hal tersebut dapat terus ditingkatkan dan dioptimalkan lagi ke depannya,” imbuhnya.

“Dari hasil tinjauan lapangan hari ini, dapat dikatakan bahwa kegiatan di KPH Mojokerto telah berjalan sesuai RTT dan tidak ada hambatan berarti,” tutup Suminta. (Kom-PHT/Mjk/Oke)

Editor: EM

Copyright © 2024