JEMBER, PERHUTANI (18/07/2020) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jember terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan memberikan bantuan masker, sabun cuci tangan dan vitamin kepada mitra kerja dan karyawannya yang bertugas di lapangan sebanyak 2.622 paket yang dilaksanakan pada Kamis (18/7).

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Administratur Perhutani KPH Jember Rukman Supriatna bertempat di aula Kantor KPH Jember kepada perwakilan tenaga tebangan, tenaga persemaian, tenaga sadap dan tenaga angkutan.

Pada kesempatan itu Rukman Supriatna mengatakan, jika pencegahan penyebaran Covid-19 sudah menjadi kewajiban bagi perusahaan untuk memberikan masker bagi tenaga kerja dan karyawannya sebagai alat pelindung diri. “Ada sebanyak 13.110 lembar masker dan sabun cuci tangan sebanyak 117,15 liter serta vitamin 65.550 butir yang dibagikan kepada mira kerja Perhutani,” ujarnya.

Usai penyerahan bantuan tersebut Rukman Supriatna menggelar rapat rencana kerja semester II dan evaluasi kerja semester I yang dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada karyawan berprestasi dan penyerahan tali asih untuk Paguyuban LMDH Kabupaten Jember Hartono dan Tenaga Pendamping Masyarakat (TPM). (Kom-PHT/Jbr/Ags)

Editor : Ywn

Copyright©2020