2015-11-templet untuk logo Foto antisipasi terbakarnya gunung lawu

Antisipasi Paska Terbakarnya Gunung Lawu

SURAKARTA, PERHUTANI (3/11) | Direktur Pengelolaan Sumber Daya Hutan  Perum Perhutani,  Heru Siswanto mengajak untuk menghijaukan kembali bekas kebakaran hutan, untuk antisipasi longsor pada kawasan bekas kebakaran Gunung Lawu, di Cemoro Kandang Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Surakarta. Selasa.

“Untuk antisipasi daerah bekas kebakaran, di radius 1 hektare dipasang papan pengumuman rawan tanah longsor, dan segera ditanam kembali tanaman yang cocok untuk daerah tersebut, bapak-bapak yang di sini sibuk memadamkan kebakaran, di pusat juga sibuk di tanya dari DPD RI komisi 4,6 dan 7 bagian Bencana Alam, kita sama-sama berperan. Yang penting selama bertugas : jaga kekompakan, jaga kesehatan, dan tidak kalah penting memadamkan api jangan sendirian” ujar Heru Siswanto.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Biro SDH Jawa Timur, Administratur KPH Lawu DS, Administratur KPH Surakarta, Kepala Seksi Humas Divisi Regional Jawa Tengah, Wakil Administratur Surakarta, Pabin KPH serta jajaran Perhutani dan Anak Gunung Lawu (AGL) sekitar 30 Orang(Kom-PHT/Ska/Titik).

Editor : Dadang K Rizal
Copyright ©2015