JAKARTA, ECONIQUE (18/12/2023) | Econique Perhutani Alam Wisata berhasil menyelesaikan 12 sinergi kerjasama dengan berbagai mitra bisnis terkemuka pada perhelatan acara ‘Gathering HARMONI bersama Econique’ yang berlangsung di Ballroom The Green Space, pada Jum’at, (15/12) dengan mengusung tema HARMONI yang merupakan singkatan dari Hubungan Antara Relasi Mitra dan Organisasi yang Nyata dan Inspiratif.

Kegiatan yang berlandasakan semangat kolaborasi dan harmoni, sekaligus untuk memperkenalkan unit bisnis baru The Green Space yang berlokasi di Jl. Villa No.1, Jakarta Selatan. Sebagai puncak acara, sebanyak 12 (dua belas) Perjanjian Kerjasama dan MoU ditandatangani, menandai awal dari kemitraan yang kuat dan berkesinambungan.

Direktur Utama Econique Perhutani Alam Wisata, Lucy Mardijana Soebijakso menyampaikan bahwa kolaborasi ini merupakan refleksi dari visi bersama untuk memperkuat sinergi antar perusahaan, meningkatkan daya saing dan menciptakan nilai tambah yang lebih besar. Dalam sambutannya, Lucy mengajak semua pihak untuk menyaksikan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) bersama 12 (dua belas) mitra bisnis terkemuka sebagai penutup tahun 2023 dan pembukaan tahun 2024 yang lebih baik.

“Para mitra bisnis yang terlibat membawa keahlian dan pengalaman unik mereka. Diharapkan dapat saling melengkapi dan memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan dan keberlanjutan masing-masing entitas, tagline “HARMONI” ini merepresentasikan tekad untuk menciptakan keselarasan, keharmonisan, dan kolaborasi positif antara perusahaan dan mitra bisnisnya,” tutupnya.

Berbagai mitra bisnis, seperti Perum Perhutani KPH Bogor, PT Penggaron Sarana Semesta,  PT Harazaki Dunia Abadi, PT Pakar Digital Global (PaperID), PT Sanraya Adi Nattaya (GOERS), PT Global Tiket Network (Tiket.com), PT Sari Ater, KOPJAS Pinus Limpakuwus, PT Kreasi Wisata Globalm BRILINK, dan PT Dunia Integritas Abadi (PT DIA) ikut serta dalam penandatanganan dan perpanjangan kerjasama, menandai kesatuan visi dalam menghadapi tantangan bisnis yang dinamis.

Ditemui pasca acara, Erdian Aji Prihartanto, atau yang lebih akrab dikenal dengan nama Anji sebagai perwakilan dari PT Dunia Integritas Abadi menyambut baik perpanjangan kerjasama untuk pengelolaan ‘Nagara Puntang’. Ia mengapresiasi bahwa saat ini lokasi wisata telah dikelola oleh Anak Perusahaan yang memang berfokus dibidang wisata sehingga lebih profesional dalam pengelolaannya. Hal senada juga disampaikan dalam unggahannya pada akun Instagram @duniamanji.

Acara ditutup dengan pagelaran angklung motivasi dari Joko Angklung, menyelaraskan konsep bunyi, ritme, irama, hingga harmoni. Sebuah penutup yang sarat makna dan serasi dengan tema acara. (Kom-PLW/HO/Gan)

Editor : Ywn

Copyright@2023