BLITAR, PERHUTANI (01/09/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Blitar menggelar aksi terpuji “Jumar Berkah” yakni kegiatan berbagi dengan sesama, memberikan nasi bungkus dan Air Mineral Dalam Kemasan (AMDK) kepada sejumlah pengguna jalan yang melintas, tukang becak serta kaum dhuafa yang tinggal tak jauh dari lingkungan Kantor Perhutani Blitar,  tidak kurang 150 bungkus telah dibagikan, Blitar, Jumat (01/09).

Administratur Perhutani Blitar, Muklisin menyampaikan, bahwa kegiatan “Jumat Berkah” merupakan bentuk kepedulian insan Perhutani terhadap sesama, khususnya bagi kaum dhuafa, yang telah dilakukan rutin tiap Jumat, beberapa waktu lalu.

“Alhamdulillah kegiatan ini, kami lakukan untuk membantu masyarakat sekitar, guna menjemput keberkahan Jumat. Kita harus saling berbagi, Jumat Berkah dilakukan di hari terbaik dalam sepekan, karena Jumat merupakan hari istimewa bagi umat Islam di mana pintu-pintu ampunan dibuka dan doa-doa dikabulkan,” kata Muklisin.

“Setiap Jumat, Insyaallah akan kita rutinkan makanan dan minuman, kepada masyarakat di lingkungan kantor, dan bagi yang kurang mampu dan pengguna jalan. Mudah-mudahan pemberian ini dapat memberikan manfaat dan membantu kepada mereka. Dengan harapan dapat meningkatkan rasa kepedulian dan jiwa berbagi sebagai insan Perhutani, serta menjalin hubungan kekeluargaan yang semakin baik,” tutupnya.

Sementara itu, Siswoko (70) pria lanjut usia, pengayuh becak yang kerap mangkal di depan Kantor Perhutani Blitar itu, usai mendapatkan sebungkus nasi, Ia pun menyampaikan apresiasinya kepada Perhutani. Dan berharap agar Jumat Berkah ini dapat terus dilakukan, karena kegiatan tersebut sangat membantu bagi orang-orang dengan kondisi ekonomi pas-pasan seperti dirinya, apalagi sekarang ditambah, sepi pelanggan, ujarnya. (Kom-Pht/Btr/Bam)

Editor : LRA
Copyright © 2023