NGANJUK, PERHUTANI (21/02/2024) | Sebagai bentuk kepedulian Perhutani kepada masyarakat, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bersama Kodim 0810/Nganjuk lakukan pelebaran jalan poros Desa Ngluyu menuju Desa Gampeng Kecamatan Ngluyu. Acara di hadiri oleh Kepala Dinas PUPR Gunawan Widagdo, Kepala Kalaksa BPBD Kabupaten Nganjuk Abdul Wakid, Kodim 0810 di wakili oleh Kopaska  Moch  Zainal, Camat Ngluyu Imam Tarmuji, Kepala Desa dan Lurah se-Kecamatan Ngluyu, dan berbagai stakeholder lainnya.

Dalam kesempatannya, Kepala KPH Nganjuk Albert Revy Soeharsanto memberikan apresiasi kepada Kodim 0810 atas inisiasi kegiatan tersebut. Ia menyebutkan bahwa Perhutani akan selalu mendukung kegiatan yang dapat membantu kehidupan masyarakat dan lingkungan.

“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sinergi Perhutani dengan Pemerintah dan aparat setempat dapat meningkat. Kami juga mendukung kegiatan pelebaran jalan utama di jalur Ngluyu yang merupakan satu-satunya jalan utama di daerah ini. Harapannya, dengan adanya perbaikan fasilitas ini yaitu dapat membantu memperlancar mobilitas masyarakat”, jelasnya.

Sementara itu, Moch Zainal mengapresiasi langkah  Perhutani karena dengan ijin yang diberikan untuk mengatasi dan memperlebar akses jalan masyarakat menjadi mudah serta pengerukan saluran air dari tepi hutan bisa langsung bisa mengalir kesungai.

Hal senada juga diucapkan oleh Camat Ngluyu Imam Tarmuji. Ia berterimakasih kepada Perhutani yang telah mengijinkan untuk pelaksanaan pelebaran saluran air sehingga air tidak meluber kejalan. Ia menyebutkan bahwa kegiatan tersebut dapat terselenggara dengan adanya kerjasama antara Pemerintah Kabupaten, Kecamatan, Desa, TNI, Perhutani, dan berbagai pihak lainnya. (Kom-PHT/Ngj/Skc).

Editor : Lra
Copyright©2024