SURABAYA, PERHUTANI (14/09/2023) | Perhutani Divisi Regional Jawa Timur (Divre Jatim) menerima kunjungan silaturahmi dari Komandan Pangkalan Utama Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (Danlantamal TNI AL) V Laksamana Pertama Eko Wahjono bersama jajarannya di Kantor Perhutani Divre Jatim pada Kamis (14/09).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Divre Jatim Amas Wijaya, Kepala Departemen bidang Pengelolaan Sumber Daya Hutan (PSDH) dan Produksi Gunawan Sidiq, Danlantamal V Eko Walujo, Asisten Operasi Danlantamal V Kolonel Laut Taufik, Komandan Detasemen Markas Lantamal V Letnan Kolonel Marinir Fauzi Syafi’i, dan Paban Slog Lantamal V Ltk Laut Soni. Kegiatan pertemuan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan hubungan dan kerjasama dalam bidang pengamanan hutan.

Dalam kesempatannya, Amas Wijaya menyambut dengan baik kedatangan rombongan Danlantamal V di kantor Divre Jatim. Ia mengucapkan bahwa diperlukan adanya kerjasama dengan berbagai pihak dalam urusan pengamanan hutan, khususnya pada hutan yang bersinggungan dengan wilayah pemukiman masyarakat.

“Perhutani Divre Jatim sendiri telah bekerjasama dengan Kepolisian Republik Indonesia dengan mengadakan pelatihan pengamanan hutan bersama. Namun tetap diperlukan adanya sinergi dengan pihak lain yang dalam hal ini yaitu TNI AL agar kegiatan pengamanan hutan dapat dilaksanakan dengan lebih efektif”, terangnya.

Menanggapi hal tersebut, Eko Wahjono menyatakan bahwa pihaknya siap untuk turut berkontribusi untuk meningkatkan keamanan hutan. Kontribusi yang ia sebutkan meliputi kerjasama dalam bentuk kegiatan pelatihan bersama dan sosialisasi kepada masyarakat dan pengusaha sekitar hutan mengenai batas wilayah hutan.

“Sosialisasi yang dilakukan yaitu untuk mempertegas lahan-lahan yang termasuk kawasan kelola Perhutani khususnya kepada para pengusaha agar kondusifitas tetap terjaga. Hal ini tentunya sangat penting mengingat dalam pemanfaatannya, pengelolaan sumber daya hutan harus dilakukan dengan tetap menjaga kelestariannya agar tidak merusak alam dan lingkungan”, ucapnya. (Kom-PHT/Dvr-Jtm/Ric).

Editor : LRA
Copyright © 2023