MOJOKERTO, PERHUTANI (24/04/2019) | Primer Koperasi Karyawan (Primkopkar) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto mendapat predikat yang kinerjanya sangat baik di Kabupaten Mojokerto, hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dinas Koperasi Kota Mojokerto yang diwakili Kepala Bidang Bina Koperasi Didik pada saat Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup Buku tahun 2018 di Aula Kantor Perhutani Mojokerto, Rabu (24/4).

Ia menyampaikan bahwa di tahun ini Primkopkar KPH Mojokerto mendapatkan predikat yang kinerjanya sangat baik, “Pastinya berkat usaha dari seluruh pengurus Koperasi dan anggotanya, selamat dan semoga di tahun depan dapat lebih di tingkatkan kinerjanya”, ujar Didik.

“Sebelumnya Primkopkar KPH Mojokerto ini ada dibawah binaan Dinas Koperasi Kabupaten Mojokerto, namun dari tahun 2018 hingga sekarang ada dibawah binaan Dinas Koperasi Kota Mojokerto”, pungkasnya.

Sementara itu Ketua Primkopkar KPH Mojokerto, Tukani menyampaikan wajar jika koperasinya mendapat nilai kinerja yang baik. Dia mengaku usaha yang telah dilakukan koperasi sekarang ini telah berkembang dengan tambahnya usaha antara lain angkutan tebangan kayu dan angkutan daun kayu putih serta penanaman agroforestry.

Administratur Perhutani KPH Mojokerto Suratno dalam arahannya menyampaikan, jika koperasi adalah soko guru perekonomian Indonesia dan primkopkar tetap menjadi soko guru perekonomian bagi karyawan KPH Mojokerto. Hal ini bisa dilihat dari mayoritas bidang usaha dari koperasi karyawan yang diserap anggotanya adalah simpan pinjam.

“Kedepan dengan kondisi bangunan koperasi karyawan yang berada di tempat strategis seperti pasar bisa lebih memperbesar bidang seperti warung serba ada atau toko, disinilah koperasi karyawan dituntut untuk bisa melihat peluang barang-barang apa saja yang dibutuhkan masyarakat yang sering belanja kepasar”, tuturnya.

Suratno menambahkan bahwa  koperasi karyawan apabila ingin berkembang harus mau menginduk pada koperasi karyawan yang lebih besar, “Sebagai contoh di Perhutani KPH Kediri yang memiliki bidang usaha yang sangat banyak”, pungkasnya.

Dalam RAT kali ini juga dilaksanakan pemilihan ketua koperasi karyawan yang telah berakhir masa kerjanya, terpilih kembali sebagai ketua koperasi karyawan yaitu Tukani untuk memimpin koperasi karyawan dua tahun ke depan yaitu masa kerja 2019 – 2021. (Kom-PHT/Mjk/Umi)

 
Editor : Ywn
Copyright©2019