Trabasalas doc PR@2014 copyMojokerto, Perhutani (12/4) – Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH)  Rimba Jaya   Desa Pamotan Mojokerto binaan Perhutani Mojokerto serahkan bantuan beasiswa pendidikan kepada 17 putra-putri usia sekolah (SD sampai SMA) di Desa Pamotan Mojokerto.  Penyerahan bantuan tersebut berasal dari dana Sharing Produksi Kayu KPH Mojokerto tahun 2012.  Sabtu.

Kepala Divisi Regional Jawa Timur, Iman Sandjojo menyatakan bahwa Ini merupakan contoh inisiasi yang baik dan perlu dikembangkan di KPH-KPH lain yang merupakan bentuk sinergitas yang baik antara Perhutani dan LMDH dalam pengejawantahan Kepedulian Sosial.  Iman Sandjojo selanjutnya  mengeluarkan dompet untuk menambahkan sejumlah uang saku kepada mereka.

Dalam Kunjungan kerjanya selama sehari di KPH Mojokerto, Kepala Divisi Regional Jawa Timur, Iman Sandjojo  yang juga pernah menjabat Administratur Perhutani Mojokerto tahun 1996 yang dikemas dalam acara “Trabas Alas dan Pembinaan Karyawan Bersama Kadivre Jatim” ini, mengatakan : ”Divisi Regional Jatim, berkomitmen untuk tetap fokus dalam meningkatkan kinerja,” selain itu Iman juga mengungkapkan mengenai pentingnya pengembangan sumberdaya manusia. Peningkatan kompetensi, inovasi, profesionalitas karyawan saat ini dan mendatang sangat diperlukan bagi perusahaan. Nilai-nilai kejujuran dan kepedulian terhadap Perusahaan, Karyawan, Tanaman dan Sosial yang kita kenal dengan 4P selalu kita gelorakan dan wujudkan. Demikian disampaikan Iman Sandjojo dihadapan sejumlah rimbawan dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di petak 43, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Grenjengan, KPH Mojokerto. (PR Mojokerto/Eko Eswe)

Editor  : Dadang K Rizal
@copyright 2014