JOMBANG, PERHUTANI (21/09/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang bersama Pemkap Jombang, serta masyarakat anggota Forum Komunikasi Masyarakat Jombang (FKMJ), dalam rangka mewujudkan gagasan Gus Dur atau KH Abdurrahman Wahid yang dikenal sebagai tokoh pluralitas (kemajemukan), terkait dengan itu diresmikannya “Pencanangan Penghijauan pada Tujuh Rumah Ibadah Agama-agama di Kawasan Wana Wisata Sumberboto” bertempat di wana wisata Sumberboto, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Gedangan, masuk wilayah Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, pada hari Kamis (21/09).

Penandatanganan Prasasti seyogyanya oleh Kepala Divre Perhutani Jatim namun karena berhalangan hadir sehingga diwakilkan Suratno Kepala departemen Perencanaan Pengembangan Bisnis (Kadeprencbangbis) Divisi Regional Jatim, Bupati Jombang Hj. Munjidah Wahab dan Ketua FKMJ H. Achmad Suudi serta disaksikan tujuh forum lintas agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu Budha, Konghucu, Kepercayaan serta pihak pihak terkait lainnya.

Bupati Jombang Hj. Munjidah Wahab dalam sambutanya menyampaikan, Pemerintah dapat memberikan fasilitas ke masyarakat Pendidikan, Ekonomi, Sosial dan semua bidang, termasuk hari ini di wana wisata Sumber boto dapat menjadi contoh, simbol tempat kerukunan antar umat beragama, bagi pihak luar, melanjutkan ajaran KH Abdurrahman Wahid yang dikenal sebagai tokoh Pluralitas (kemajemukan), ungkap Bupati Jombang kala itu.

Sementara itu, Suratno Kadeprencbangbis Divre Jatim, dalam sambutanya menyampaikan,”Dengan kegiatan ini harapannya siapapun yang berkunjung di sini, dapat memaknai, sebagai simbul persatuan dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia, semoga wana wisata ini semakin maju, dan memberikan nilai tambah, pendapatan bagi masyarakat sekitarnya,” terangnya.

Terpisah, Sekertaris FKMJ Didik Tondo Susilo dalam keterangannya menyampaikan banyak terimakasih, kepada Perhutani atas dukungan dan fasilitas tempat, dengan terlaksananya kegiatan 7 lintas Agama dapat berjalan, dengan diresmikannya “Pencanangan Penghijauan pada Tujuh Rumah Ibadah Agama-agama di Kawasan Wana Wisata Sumberboto” kebetulan wisata Sumberboto adalah wisata yang setrategis yang sudah dikenal masyarakat luas, tutupnya. (Kom-PHT/JBG/GN)

Editor : LRA
Copyright © 2023