METROTVNEWS.COM, JAKARTA (15/6/2016) | Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman hari ini meresmikan Gedung Sentral Toko Tani Indonesia (TTI) di Jalan Ragunan P-7, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Turut hadir Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Syarkawi Rauf.

Mentan bersama rombongan tiba di lokasi sekira pukul 09.30 WIB. Menggunakan batik lengan panjang, Mentan langsung meninjau sapi hidup dan sempat melayani warga dalam melakukan transaksi jual beli.

Pada kesempatan itu, Amran menegaskan bahwa Gedung Sentral TTI merupakan solusi permanen dalam memotong rantai pasok untuk menstabilkan harga. Nantinya, Gedung Sentral TTI akan memasok barang komoditas pangan cabang-cabang TTI.

“Kita potong rantai pasok yang panjang.  Tadinya sembilan titik, kita potong jadi tiga. Produsen minyak goreng langsung masuk ke TTI, ke pasar, baru ke konsumen. Ini gagasan luar biasa. Ide besar bapak Presiden,” ujar Amran, usai melakukan peresmian, Rabu (15/6/2016).

Dalam melancarkan tugas fungsinya memotong rantai pasok, TTI bermitra dengan koperasi, PT Pos, dan PT Perhutani. Selain itu, Kementan juga menggandeng beberapa pelaku industri dalam melancarkan upaya memotong rantai pasok.

“Ada dari PT Charoen Pokphan, Bimoli, ada juga dari Japfa,” kata Mentan.

Para produsen tersebut nantinya akan memasok produk ke TTI dan ke pasar. Baru setelah itu akan diteruskan ke konsumen. Dia mengatakan, upaya ini akan berlaku secara permanen, sehingga diharapkan harga di tingkat konsumen tidak terlalu tinggi.

“Ini tadinya vertikal kan, ada sembilan titik, nah sekarang jadi horizontal. Semua sama rata. Jadi tidak ada yang namanya perlawanan dari pedagang. Kita ini merah putih,” jelasnya sambil mengatakan tahun depan jumlah TTI akan ditambah lagi dari saat ini yang berjumlah 1.000 TTI.

Sejumlah komoditas pangan yang dijual antara lain? daging dari pasokan 1.000 ekor per hari, beras dengan stok 3 ton per hari, minyak goreng 1 ton per hari, bawang merah 8 ton per hari, ayam 1 ton per hari, bawang putih 0,5 ton per hari dan gula pasir 2 ton per hari.

Gedung Sentral TTI terbuka untuk umum. Siapa saja boleh membeli bahan kebutuhan pokok di sana. Namun, untuk setiap produk dibatasi pembelian maksimal 2 kilogram (kg) per hari?.

“Jangan beli satu truk, jangan diborong semua. Beli ayam kalau mungkin 5 kg. Bawang 1 kg cukup. Jangan diborong satu truk,” kata Mentan.

Berikut daftar harga bahan pangan di Gedung Sentral TTI, Pasar Minggu :

1. Daging sapi Rp75 ribu per kg
2. Gula Pasir Rp12 ribu per kg
3. Beras Rp7.900 per kg
4. Ayam Rp30 ribu per ekor
5. Bawang Merah Rp23 ribu per kg
6. Cabai Rp16 ribu per kg
7. Minyak goreng Rp9.500 per liter
8. Bawang putih Rp22 ribu per kg

(ROS)

Tanggal : 15 Juni 2016
Sumber : metrotvnews.com