CEPU, PERHUTANI (22/01/2024) | Bertempat di halaman kantor Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cepu memberikan bantuan biaya pendidikan kepada 10 siswa siswi berprestasi. Bantuan diserahkan langsung oleh Administratur KPH Cepu, Senin (22/01).

Administratur KPH Cepu, Mustopo mengucapkan syukur Perum Perhutani melalui Yayasan Kesejahteraan Pegawai Perum Perhutani Jati Sejahtera (YKP3JS) masih memperhatikan dunia pendidikan dengan memberikan bantuan biaya pendidikan untuk siswa siswi berprestasi. “Semoga bantuan biaya pendidikan ini menjadi pemicu siswa siswi untuk lebih giat, lebih rajin, dan lebih semangat dalam belajar menutut ilmu,” harapnya.

Sementara itu Kepala Sub Seksi SDM dan Umum, Dwi Yeni Suprihatiningsih menjelaskan ada sepuluh siswa yang mendapatkan bantuan biaya pendidikan untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dua orang, jenjang Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) dua orang, kemudian jenjang Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) lima orang dan Mahasiswa Tingkat Sarjana satu orang.

Ditempat yang sama Suharjito mewakili orang tua penerima bantuan biaya pendidikan, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Perum Perhutani kususnya KPH Cepu yang telah membantu proses usulan bantuan biaya pendidikan sekolah untuk putra putrinya. “Semoga bantuan biaya pendidikan bermanfaat dan menjadi penyemangat putra putri kami dalam belajar menutut ilmu,” harapnya. (Kom-PHT/Cpu/Pai)

Editor: Tri

Copyright © 2024