BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (6/3/2021) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Selatan bersama Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Sido Mulyo Desa Glagahagung Kecamatan Purwoharjo melakukan pembinaan produksi pada tenaga produksi kayu (tebang) di petak 75a Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Karetan Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Karetan, Kamis (4/3)

Administratur Perhutani KPH Banyuwangi Selatan Panca Putra M. Sihite mengatakan dalam pelaksanaan tebangan harus patuh pada K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja), “Gunakan alat pelindung diri (APD) yang sesuai SOP (Standard Operating Procedure) tebangan, kami tekankan pada operator gergaji mesin (chain saw) harus bisa menentukan arah rebah yang tepat untuk mengurangi resiko kerusakan kayu (pecah banting) pada saat ditebang,” katanya.

Panca Puta M. Sihite juga menjelaskan bahwa target produksi kayu pada tahun 2021 di KPH Banyuwangi Selatan sebanyak 18.760. Dalam kesempatan tersebut ia juga menghimbau kepada seluruh tenaga produksi kayu untuk mengutamakan keselamatan dalam bekerja, “Yang terpenting adalah keselamatan, saya himabu untuk selalu berhati-hati dalam bekerja,” ujar Panca.

Sementara itu Ketua LMDH Sido Mulyo M. Yasin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perhutani yang telah memberikan pembinaan pada tenaga tebang yang merupakan anggota LMDH Sido Mulyo.  “Target kami di petak 75a ini sebanyak 2.181 m3 dan juga siap untuk menyukseskan produksi tahun 2021,” katanya. (Kom-PHT/Bws/Muk)

Editor : Ywn

Copyright©2021