KEDU UTARA, PERHUTANI (11/01/2024) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Kedu Utara bersama Komando Distrik Militer (Kodim) 0705 Magelang melaksanakan penanaman pohon buah, yaitu alpukat sebanyak 1.500 bibit dan durian 500 bibit di petak 19D-1 Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Temanggal, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Magelang, Selasa (09/01).

Penanaman pohon buah digelar dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan hidup dan bakti sosial Kodim 0705 Magelang berupa pemberian paket sembako kepada 30 anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wonorejo Desa Ngampeldento, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang.

Acara penanaman dihadiri oleh Wakil Administratur KPH kedu Utara beserta jajaran, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Salaman, LMDH Wonorejo, dan Ratu Buah Indonesia (RBI).

Administratur KPH Kedu Utara melalui wakilnya, Cecep Gusdiana menyampaikan ucapan terima kasih kepada stakeholder atas kegiatan penanaman dan ini merupakan bukti nyata sinergitas antarinstansi. “Diharapkan kegiatan yang sekarang ini dilaksanakan bukan momentum saja, tetapi berlanjut bersama-sama menjaga dan memelihara tanaman yang sudah ditanam, sehingga dalam beberapa tahun akan berbuah dan hasilnya untuk kesejahteraan masyarakat sekitar hutan,” ungkapnya.

Dandim 0705 Magelang melalui Komandan Rayon Militer (Koramil) Kapten Cba Sugiyono menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perhutani KPH Kedu Utara yang telah menyediakan lahan pelaksanaan  kegiatan penanaman. “Penanaman pohon hari ini akan berdampak sangat positif bagi alam agar resapan dan tangkapan berkualitas bagus. Tentunya dengan penghijauan menjadi ekosistem hutan menjadi sangat baik dan mencegah terjadinya banjir maupun longsor,” jelasnya.

Dandim berharap dengan pelaksanaan karya bakti tahun 2024 di lahan milik Perhutani yang berlokasi di RPH Temanggal di lereng Gunung Sikapat ini akan menjadikan daya tangkapan air yang nantinya bisa diwariskan kepada anak cucu.

Sementara itu, Camat Salaman, Imam Wisnu Kusuma menyampaikan ucapan terima kasih kepada Perhutani, TNI-Polri, dan LMDH yang sudah turut hadir melakukan penanaman di wilayah Kecamatan Salaman. “Saya sangat mendukung penanaman pohon bahwa ini merupakan kerja sama yang sangat baik dalam menjaga lingkungan hidup agar mendapatkan lingkungan yang sejuk, dan menghasilkan air yang dapat bermanfaat bagi warga masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut, Imam mengatakan tidak hanya kegiatan penanaman pohon saja, namun Kodim Magelang juga memberikan paket sembako untuk diberikan kepada warga masyarakat. Bentuk dukungan moril yang diberikan kepada masyarakat ini diharapkan dapat membantu dan meringankan warga dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari. (Kom-PHT/Kdu/Eko)

Editor: Tri

Copyright © 2024