PEMALANG, PERHUTANI (06/08/2021) | Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pemalang melakukan peninjauan lokasi Rintisan Wisata Taman Wana Wisata Bangkongreang di petak 123e seluas 14,8 Ha di Resort Pemakukan Hutan (RPH) Kejene, Bagian Kesatuan Pemaangkuan Hutan (BKPH) Cipero bersama Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Wana Wijaya Kusuma, Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Kamis (05/08).

Hadir dalam kegiatan, Kepala BKPH Kedungjati Joni R., Ketua Lembaga Masayarakat Desa Hutan (LMDH) Agro Lestari Desa Kejene Djamhuri, Ketua Pokdarwis Wana Wijaya Kusuma Alfi, Penasehat Pokdarwis Wana Wijaya Kusuma Untung Sugiarto, dan jajaran.

Administratur KPH Pemalang, Akhmad Taufik di tempat terpisah menyampaikan Perhutani KPH Pemalang selalu peduli dengan masyarakat sekitar hutan dan bersinergi dengan mitra kerjasama dalam kesempatan ini bersama Pokdarwis Wana Wijaya Kusuma Desa Kejene.

“Semoga rintisan wisata Taman Wana Wisata Bangkongreang dapat dikelola dengan baik guna membuka lapangan kerja bagi masyarakat sekitar hutan sehingga dapat bermanfaat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat sekitar hutan,“ tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Pokdarwis Wana Wijaya Kusuma Desa Kejene, Alfi mengucapkan terima kasih pada jajaran Perhutani KPH Pemalang yang telah memberi kesempatan untuk mengelola rintisan Taman Wana Wisata Bangkongreang di wilayah administratif Desa Kejene Kecamatan Randudongkal.

“Kami mewakili jajaran pengurus Pokdarwis Wana Wijaya Kusuma sangat mengharapkan dukungan dari Perhutani KPH Pemalang dan Pemerintah Daerah Kabupaten Pemalang guna berkembangnya Taman Wana Wisata Bangkongreang. Semoga Allah SWT selalu memberi barokah kepada kita,“ tambahnya. (Kom-PHT/Pml/Eko)

Editor : Ywn
Copyright©2021