SUKABUMI, PERHUTANI (27/02/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi hadiri kegiatan penanaman 10.000 (sepuluh ribu) pohon yang diinisiasi oleh PT Telkom Indonesia dalam program reboisasi berbasis digital yang bertemakan Green Digital For Better Life. Penanaman tersebut berlokasi di kawasan Perum Perhutani Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lengkong, pada hari Sabtu (24/02).

Kegiatan penanaman ini juga dilakukan bersama Satuan Tugas (Satgas) Konservasi Sumber Daya Alam (SDA) serta Forum Koordinasi Pimpinan di Kecamatan (Forkopincam).

Administratur KPH Sukabumi Asep Setiawan  ditempat terpisah mengungkapkan bahwa Perum Perhutani KPH Sukabumi mendukung dan mengapresiasi kegiatan penanaman yang dilakukan di wilayahnya. Menurutnya program penanaman yang diinisiasi PT. Telkom Indonesia Tbk  ini merupakan sebuah langkah positif dalam mendukung pelestarian hutan. Harapannya antar Perum Perhutani dan PT. Telkom Indonesia Tbk ataupun stakeholder lainnya dapat terus berkolaborasi dan berperan aktif dalam menjaga ekosistem serta mengelola sumber daya alam hayati.

Sekretaris 2 (dua) Satgas Konservasi SDA Kabupaten Sukabumi, Prasteyo  menjelaskan bahwa penanaman dimulai dengan 10.000 (sepuluh ribu) pohon pada lahan pembuka seluas 3 (tiga) hektar. Dengan rencana seluruhnya mencapai 10 (sepuluh) hektar.

“Selain berfungsi sebagai zona lindung penyangga wilayah Kalibunder, area ini juga akan menjadi hutan konservasi buah alpukat di Desa Balekambang,” ucapnya.

“Penanaman pohon buah-buahan memiliki perbedaan dengan tanaman kayu keras. Harapannya adalah bahwa dalam 5 (lima) tahun ke depan, penanaman pohon buah alpukat akan membantu perekonomian di Desa Balekambang,” tambahnya. (Kom-PHT/SMI/Chend).

Editor: DRS

Copyright © 2024