NGANJUK PERHUTANI (28/01/2022) | Bersama dengan dengan Komunitas Nganjuk Jeep Offroad (Ngajiro), Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk melakukan kegiatan bakti sosial dengan membagikan 200 paket sembako kepada masyarakat di wilayah kerja Perhutani KPH Nganjuk, pada Kamis (27/1).

Dengan mengendarai 12 jeep, sebanyak 12 Offroader memulai start dari Gedung Olah Raga (GOR) Nganjuk yang dilepas oleh Administratur Perhutani KPH Nganjuk Wahyu Dwi Hadmojo bersama Forkopimda Nganjuk yang dihadiri oleh Komadan Kodim (Dandim) 0810 Nganjuk dan Kapolres Nganjuk.

Wahyu Dwi Hadmojo menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut di laksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat pingiran hutan  yang membutuhkan bantuan di masa pandemi, agar dapat meringankan sedikit beban mereka.

“Kita akan terus menggalang bantuan untuk bisa disalurkan kepada masyarakat, khususnya bagi mereka yang tinggal disekitar kawasan hutan, sehingga dengan perhatian itu diharapkan masyarakat akan ikut juga menjaga hutan dan kelestarian lingkungan,” ujarnya.

Rute  yang di lalui oleh offroader yaitu balai desa Wengkal Kec. Rejoso dengan membagikan 50 paket sembako, kemudian menuju balai desa Ngluyu Kec. Ngluyu membagikan sebanyak 50 paket sembako dan ke Margersari wilayah Resort Pemangkuhan Hutan (RPH) Balo, Bagihan Kesatuan  Pemangkuan Hutan (BKPH) Tamanan membagikan 50 Paket sembako yang diakhiri di Pos Rondo Kuning RPH Bendosewu BKPH Tritik membagikan 50 paket sembako.

Suparti Penerima paket sembako di Pos Rondo Kuning menyampaikan terima kasih atas perhatian para donatur yang membagikan sembako di desanya, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami sebagai tambahan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, ucapnya. (Kom-PHT/Ngj/Mhd)

 

Editor : Uan

Copyright©2022