LAWU DS, PERHUTANI (17/11/2018 ) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu DS dan  PT. Telkom Witel Madiun lakukan gerakan penghijauan dan Launching Wifi Corner di jalur pendakian Cemoro Sewu Sarangan yang merupakan bukti kepedulian pada lingkungan serta masyarakat, bertempat di petak 73, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Sarangan, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lawu Selatan, Jumat (16/11).

Kegiatan penghijauan dan launching wifi corner di jalur pendakian Cemoro Sewu ini dalam rangka sinergi BUMN antara Perhutani dan Telkom serta pengenalan Employee Volunteer Program (EVP) PT. Telkom Witel Madiun.

Administratur KPH Lawu DS, Asep Dedi Mulyadi dalam sambutannya merasa sangat bangga dengan adanya kegiatan tersebut. “Kami mengapresiasi  PT. Telkom yang telah peduli pada lingkungan dan bersinergi dengan Perhutani dalam melaksakan kegiatan penghijauan ini,”.

General Manager PT. Telkom Witel Madiun, Bagus Muharanto dalam sambutan menyampaikan kegiatan tersebut merupakan kepedulian PT. Telkom terhadap lingkungan sekitar hutan khususnya di sekitar jalur pendakian Cemoro Sewu. Bantuan wifi gratis yang dipasang di seputaran pintu masuk jalur pendakian ini guna kepentingan masyarakat dan pengunjung.

Kegiatan penghijauan dihadiri sekitar 150 orang yang terdiri dari dari karyawan Perhutani KPH Lawu DS, PT. Telkom, serta Komunitas Paguyuban Gunung Lawu yang bersama-sama menanam bibit pohon Damar sebanyak 5.000 plances. (Kom-PHT/Lwuds/Ek)

 
Editor : Ywn
Copyright©2018