BANDUNG UTARA, PERHUTANI (12/09/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bandung Utara bersama Pramuka Satuan Karya (SAKA) Wanabakti Kota Bandung  melakukan pelantikan anggota baru tahun 2023, bertempat di Kantor KPH Bandung Utara, pada hari  Minggu (10/09).

Acara pelantikan dihadiri oleh Pimpinan Saka (Pinsaka), Ketua Harian Saka Wanabakti Bandung Utara, Pengurus dan Pamong serta anggota Saka Wanabakti Kota Bandung  dan undangan lainya.

Erwin Setiadi menyampaikan bahwa diperlukan regenerasi untuk keberlangsungan salah satu organisasi remaja ini. Mengingat anggota Pramuka Saka Wanabakti Kota Bandung  sebagian besar sudah memasuki kelas 12 pada Sekolah Menengah Atas (SMA).

“Sebentar lagi akan banyak anggota yang melanjutkan kuliah diluar kota, sehingga diperlukan rekrutmen  dan pelantikan anggota baru,” tambahnya.

Salah seorang calon dari Anggota Saka Wanabakti, Asep  mengatakan bahwa pihaknya tertarik untuk bergabung menjadi salah satu anggota Pramuka dibawah naungan pihak Perurm Perhutani. Ia menjelaskan bahwa selain untuk menyalurkan bakat dan hobi dalam berorganisasi, juga pihaknya memiliki perhatian dalam hal menjaga dan melestarikan hutan.

(Kom-PHT/Bdu/Dan)

Editor: YR

Copyright@2023