NGAWI, PERHUTANI (16/09/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Ngawi menerima kunjungan belajar sejumlah siswa-siswi Taman Kanak-kanak (TK) Pertiwi I Desa Getas di wilayah kerja Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Bendokerep, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Getas, pada Sabtu (16/9).

Administratur Perhutani Ngawi melalui Dwianto Asisten Perhutani (Asper) Getas membenarkan adanya kunjungan belajar 34 siswa-siwi TK beserta guru pendamping di wilayah kerjanya.

“Kunjungan siswa TK Pertiwi didampingi gurunya di wilayah kerja kami adalah upaya mendidik siswa tentang pentingnya menjaga kelestarian hutan dan lingkungan untuk keberlangsungan hidup. Kami selaku petugas Perhutani sangat senang bisa berbagi ilmu kepada anak-anak. Semoga kelak mereka mampu menjaga kelestarian hutan,” terang Dwi.

Sementara itu Ira Depriani Kepala Sekolah TK Pertiwi I menyampaikan terima kasih atas sambutan baik terhadap anak didiknya.

“Terima kasih Bapak-bapak Perhutani yang sudah meluangkan waktunya untuk membagikan ilmu, tentang manfaat hutan dan lingkungannya kepada anak didik kami. Sudah pasti sangat bermanfaat bagi kami dan anak-anak. Kami berharap dilain hari nanti, bisa menimba ilmu tentang hutan bersama Bapak-bapak Perhutani,” harap Ira. (Kom-PHT/Ngw/Rth)

Editor : LRA
Copyright © 2023