PARENGAN, PERHUTANI (10/10/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Parengan bersama Tim Pengawas Cabang Dinas Kehutanan (CDK) Wilayah Bojonegoro melakukan monitoring (Monev) terhadap pelaksanaan Rencana Teknik Tahunan (RTT) Semester I di wilayah kerja Perhutani Parengan, pada Selasa (10/10).

Administratur Kesatuan Pemangkuan Hutan Parengan Irawan Darwanto Djati di tempat terpisah mengatakan, bahwa Tim dari CDK Bojonegoro melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan RTT di wilayah Parengan dengan tujuan untuk mengawal pelaksanaan pengelolaan sumberdaya hutan di Perhutani Parengan dapat berjalan baik sesuai rencana tata waktu yang telah ditetapkan dalam RTT,” katanya.

“Bahwa tujuan dari Monev RTT adalah untuk mengetahui sejauh mana RTT tersebut diimplementasikan di lapangan, kemudian juga untuk mengetahui kendala apa saja yang dihadapi, untuk mendapatkan solusi bersama,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pengawas dari CDK  Syamsul Ma’arif menyampaikan, bahwa pelaksanaan pengelolaan sumberdaya hutan di wilayah Perhutani Parengan sudah berjalan dengan baik sesuai dengan RTT yang telah ditetapkan.

“Harapannya prestasi ini bisa dipertahankan dan Perhutani Parengan harus selalu berkoordinasi dengan CDK Bojonegoro agar pelaksanaan pekerjaan di lapangan bisa berjalan lancar,” tegasnya.

Lokasi yang dikunjungi oleh Tim CDK Bojonegoro adalah di Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Parengan Selatan, Resor Pemangkuan Hutan (RPH) Ponco dan Tluwe, (Kom-PHT/Prg/Aga)

Editor : LRA
Copyright © 2023