TASIKMALAYA, PERHUTANI (24/11/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Tasikmalaya melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyerahkan bantuan perbaikan Masjid Al-Islamiyah senilai Rp. 10.000.000,-, berlokasi di Dusun Nagrak, Desa Lengkongbarang, Kecamatan Cikatomas, Kabupaten Tasikmalaya, pada Kamis (23/11).

Pemberian bantuan TJSL diserahkan langsung oleh Administratur/KKPH Tasikmalaya Nandang Kusnandar beserta jajaran kepada Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Islamiyah Abdul Haris.

Nandang Kusnandar menyampaikan pesan agar bantuan yang telah disalurkan tersebut dapat direalisasikan sesuai peruntukannya. Sehingga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat secara umum, khususnya masyarakat desa hutan. Selain itu, ia pun menjelaskan bahwa TJSL adalah program Perum Perhutani yang dimana hal tersebut merupakan bukti kepedulian perusahaan kepada masyarakat sekitar hutan.

“Masjid memiliki fungsi yang sangat dominan dalam kehidupan masyarakat sehari hari, selain untuk tempat ibadah juga sebagai tempat berkumpul dalam bertukar pikiran dan bermusyawarah. Oleh karena itu, masjid harus senantiasa dirawat dan dipelihara secara rutin,” ujarnya.

Sementara itu, Abdul Haris mengungkapkan, “Ucapan terima kasih disampaikan kepada Perum Perhutani atas bantuan yang diberikan, khusunya pada jajaran yang selama ini membina dan bersama-sama mengelola hutan di sekitar lingkungan kami. Sebagai mitra Perum Perhutani, kami siap untuk menjaga serta mempertahankan kelestarian hutan sesuai fungsinya sebagai hutan lindung.”

Penyerahan bantuan tersebut berbentuk material bangunan meliputi baja ringan, semen, cat dan besi. Yang dimana nantinya akan digunakan untuk merenovasi Masjid Al-Islamiyah. (Kom-PHT/Tsm/Irbas).

Editor : YR
Copyright © 2023