PASURUAN, PERHUTANI (22/12/2023) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pasuruan menyalurkan Dana bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) senilai 350 juta untuk 5 Kelompok Masyarakat (Pokmas) untuk Pengembangan sarana-prasarana pendidikan dan tempat ibadah di wilayah kerja KPH Pasuruan, bertempat di Aula Kantor Perum Perhutani KPH Pasuruan, Rabu (20/12).

Pemberian dana bantuan TJSL kepada Lima Pokmas penerima diantaranya Pokmas Kartini Desa Watukosek Kecamatan Gempol Kabupaten Pasuruan senilai Rp 70 juta, Pokmas Opec Desa Sumbersuko, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan senilai Rp 70 juta, Pokmas Simo Lewo Desa Japanan Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan senilai Rp 70 juta, Pokmas Makmur Sejahtera Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan senilai Rp 70 juta, Pokmas Sunyo Makmur Desa Wonosunyo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan senilai Rp 70 juta.

Administratur KPH Pasuruan Aki Leander Lumme dalam sambutannya mengatakan kegiatan penyerahan bantuan dana tersebut merupakan implementasi dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Badan Usaha Milik Negara. Ia berharap bantuan TJSL tersebut dapat dipergunakan secara maksimal untuk pembangunan paving dan mushola.

“Pemberian dana bantuan TJSL satu tujuannya adalah memberikan manfaat bagi masyarakat dalam pembangunan sarana pendidikan, ekonomi, sosial, dan lingkungan. Kami berharap bantuan TJSL ini dipergunakan sebaik-baiknya dan sesuai dengan tujuannya”, ungkapnya.

Sementara itu, perwakilan dari Kelompok Masyarakat (Pokmas) Randy SE yang mewakili rekan-rekannya menyampaikan terima kasih atas kerjasama dan kontribusi dari KPH Pasuruan atas penyaluran dana bantuan TJSL tersebut. Ia menyebutkan bahwa bantuan tersebut sangat berarti bagi kelompok-kelompok yang membutuhkan pengembangan sarana-prasarana seperti sarana pendidikan dan musala serta untuk mempermudah aktifitas belajar mengajar dan beribadah.

“Kami akan manfaatkan dana bantuan TJSL ini dengan optimal untuk kenyamanan siswa dan guru dalam proses belajar mengajar. Kami juga berkomitmen untuk menggunakan bantuan ini sebaik-baiknya”, ungkapnya. (Kom-PHT/Psu/Fas).

Editor : Lra
Copyright©2023