SUKABUMI, PERHUTANI (02/11/2023) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Sukabumi menerima kunjungan Pusat Studi Energi (PSE) Universitas Gadjah Mada (UGM), bertempat di Kantor KPH Sukabumi, pada Selasa (31/10)

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Divisi Regional Jawa Barat dan Banten Yudha Suswardhanto beserta jajaran, Administratur KPH Sukabumi Asep Setiawan beserta jajaran, serta Kepala Pusat Studi Energi UGM Sarjiya beserta jajaran.

Asep Setiawan menyambut baik kedatangan Pusat Studi Energi Universitas Gadjah Mada untuk melakukan diskusi terkait penyusunan kajian penyediaan kerangka kebijakan untuk mendukung program Just Energy Transition Partnership dengan studi kasus di wilayah Jawa Barat.

“Kami menyambut baik kunjungan Pusat Studi Energi UGM serta banyak hal yang dibahas dalam diskusi tersebut,” katanya

Sementara itu, Sarjiya menyampaikan bahwa pihaknya berterima kasih kepada Perum Perhutani KPH Sukabumi yang telah menerima kunjungan dari PSE UGM.

“Adapun tujuan dari kunjungan dan diskusi ini sebagai bahan masukan dari pemerintah daerah untuk mengetahui pandangan atau arah kebijakan pemerintah daerah dalam mendukung transisi energi dari berbagai aspek,” pungkasnya. (Kom-PHT/SKB/Chend)

Editor: YR

Copyright © 2023