CIANJUR, PERHUTANI (20/11/2018) | Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur menerima kunjungan 30 peserta praktek lapangan “Pemanfaatan Sumber Daya Hutan” dari Pusat Pendidikan dan Pelatihan SDM Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di lokasi Wana Wisata Pokland petak 20e Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Bojong Picung, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ciranjang Selatan , Senin (19/11).

Peserta Diklat diterima Wakil Administratur KPH Cianjur Didin Rohidin dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wana Lestari Pokland. Materi praktek meliputi aspek kondisi kelembagaan dan SDM (pengelola, kerjasama pengelolaan, keterlibatan masyarakat lokal), Potensi dan Kegiatan Wisata (kekayaan spesies, jenis wisata, promosi, pendidikan), Sarana dan prasarana (akses jalan, fasilitas, pemeliharaan dan pengelolaan) serta Pemeliharaan lingkungan (konservasi air, kendali terhadap polusi, kelola sampah) dan lain-lain. Para peserta melakukan pengamatan dan wawancara di sekitar lokasi.

Admnistratur KPH Cianjur Mulyadi dalam kesempatan terpisah menyampaikan Perhutani Cianjur menyambut baik dan selalu siap serta mendukung kegiatan pelatihan dari Pusdiklat SDM KLHK maupun lembaga lainnya.

“Kami bangga sebagai pengelola kawasan hutan KPH Cianjur, selain bisa dijadikan sebagai lokasi praktek dan penelitian, kami juga bisa memperkenalkan pengelolaan Wana Wisata Pokland dan lokasi wisata lainnya”. (Komp-PHT/Cjr/Iwn).
 
Editor : Ywn
Copyright©2018