CIANJUR, PERHUTANI (03/04/2024) | Peringati Hari Jadi Ke-63, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Cianjur menggelar beberapa kegiatan diantaranya do’a bersama, pemberian santunan untuk anak yatim piatu serta buka puasa bersama anak yatim dan segenap karyawan lingkup Perhutani KPH Cianjur, bertempat di Kantor KPH Cianjur, pada hari Senin (01/04).

Hadir dalam kegiatan tersebut Administratur KPH Cianjur Ahmad Rusliadi beserta jajaran dan karyawan-karyawati lingkup KPH Cianjur, Jujun selaku penceramah dan anak-anak yatim piatu.

Ahmad Rusliadi menyampaikan bahwa acara ini diharapkan dapat meningkatkan ketaqwaan karyawan Perhutani kepada Tuhan dan mempererat tali silaturahmi. Ia menyebutkan untuk santunan sendiri merupakan bentuk kepedulian dan membangun empati kepada anak yatim piatu yang berada disekitar KPH Cianjur.

“Acara ini merupakan wujud nyata menebar kebaikan Perhutani KPH Cianjur di bulan Ramadhan 1445 H 2024 dan sebagai bentuk rasa terima kasih Perhutani kepada Allah SWT atas berkah yang telah diterima,” katanya.

Sementara itu, Anisa salah satu penerima santunan mengucapkan terima kasih kepada Perhutani KPH Cianjur yang telah peduli kepada anak-anak yatim piatu.

“Terima kasih atas kepedulian Perhutani KPH Cianjur kepada kami, mudah-mudahan apa yang diberikan bisa bermanfaat dan berkah bagi semuanya,” ungkapnya. (Kom-PHT/Cjr/HN)

Editor: EM

Copyright © 2024