CIAMIS, PERHUTANI (30/05/2023) ǀ Dalam rangka membentuk agen informasi Sensus Pertanian 2023 Badan Pusat Statistik (BPS), Kabupaten Ciamis mengadakan kegiatan Pelatihan Petugas Paper Assisted Personal Interviewing (PAPI) Sensus Pertanian Tahun 2023 dengan menjadikan Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan (KPH) Ciamis sebagai salah satu narasumber, kegiatan tersebut dilaksanakan dari tanggal 28-30 Mei bertempat di Hotel Pave Tasikmalaya, Selasa (30/05).

Hadir pada kegiatan tersebut Mewakili Administratur KPH Ciamis dari bidang Pengembangan Bisnis KPH Ciamis Hendra Priyaga, Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Ciamis, Dadang Darmansyah, perwakilan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Ciamis, Perwakilan Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Ciamis, serta Peserta Pelatihan dari Kecamatan di Wilayah Kabupaten Ciamis.

Administratur KPH Ciamis melalui Hendra Priyaga menyampaikan bahwa Perum Perhutani KPH Ciamis selain menghasilkan produk bidang kehutanan berupa kayu, non kayu, wisata juga berperan aktif dalam menghasilkan produk-produk pertanian seperti padi, jagung, kopi, dan lainnya.

“Perhutani Ciamis melalui bidang Agroforestry menghasilkan produk-produk pertanian yang dikenal dengan Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK), produk pertanian dihasilkan melalui pola Kerjasama dengan masyarakat sekitar hutan”, ujarnya.

Sementara Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Ciamis Dadang Darmansyah, menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan Pelatihan Petugas ST2023 nantinya bisa didapatkan data struktur Pertanian. Terutama untuk unit-unit administrasi terkecil, menyediakan data yang dapat digunakan sebagai tolak ukur Statistik Pertanian pada saat ini dan menyediakan kerangka sampel untuk survei Pertanian lanjutan.

“Pelaksanaan Sensus ini mencakup Sektor Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan Dan Kehutanan Karena Sektor ini memegang peran yang strategis dalam perekonomian Negara yang juga melibatkan hajat hidup orang banyak Bahkan di Kabupaten Ciamis sektor pertanian juga merupakan sektor unggulan karena Sebagian besar wilayahnya merupakan areal pertanian,” pungkasnya. (WH/HKPP/CMS/2023)